Mohon Doa Restunya

KPU Bojonegoro Luncurkan Sukses Pemilu 2009

BOJONEGORO, Sebagai upaya untuk mensukseskan pelaksanaan pesta demokrasi Pemilihan Umum Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bojonegoro Rabu (11/3) meluncurkan "Sukses Pemilu" sebagai media sosialisasi pemungutan suara. Peluncuran itu diikuti oleh gabungan organisasi wanita, Panitia Pengawas Pemilu, Partai Politik peserta Pemilu dan Badan, Dinas, Kantor Lingkup Kabupaten Bojonegoro.

Ketua KPU Kabupaten Bojonegoro Masjkur menyatakan kegiatan Peluncuran Sukses Pemilu 2009 merupakan perwujudan untuk mensukseskan pemilu 2009. "Kegiatan sosialisasi terlambat dikarenakan pelaksanaan pemilihan umum legislatif yang hampir bersamaan dengan pemilihan gubernur dan wakil gubernur. Faktor lain yang menyebabkan kegiatan sosialisasi aturan yang senantiasa mengalami perubahan," katanya

Untuk mensukseskan pemilu pada 14 Maret mendatang, KPU Bojonegoro akan menggelar sosialisasi dengan mengundang parpol dan calon legislatif untuk dapatmensosialisasikan tentang pemungutan suara yang benar. "Ada upaya imbauan kepada pemilih untuk menggunakan hak pilihnya," kata Masjkur.

Sementara itu, Bupati H Suyoto saat mengawali sambutannya menyampaikan bahwa demokrasi bukan barang baik akan tetapi kita semua memerlukan demokrasi. Dan dalam kehidupan demokrasi ini tidak dapat ditolak, karena demokrasi adalah suatu pilihan yang terbaik diantara pilihan lainnya.

Bupati Bojonegoro Suyoto menyatakan demokrasi yang dianut bangsa Indonesia sebagai upaya untuk melanjutkan kehidupan berbangsa dan bernegara untuk mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran. "Demokrasi dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat karena rakyat sendiri yang menentukan sendiri pemimpin untuk jangka waktu lima tahun mendatang. Tanpa Pemilu, sulit meyakini negara akan menjadi lebih baik dan demokrasi ini pun memerlukan biaya yang tidak murah," kata Suyoto.

Menurut Suyoto, untuk mensukseskan pelaksanaan pemilu yang aman, lancar dan berkualitas partai politik peserta pemilu dan KPU harus bertindak jujur dalam setiap tahapan pemilu. Panitia Pengawas Pemilu diharapkan tidak hanya melakukan fungsi pengawasan saja akan tetapi bagaimana mampu mengarahkan pada kehidupan demokrasi yang baik.

"Segenap elemen masyarakat kami imbau harus dapat mensukseskan pemilu dan menggunakan hak pilihnya pada 9 April mendatang," katanya.(kompas.com)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Mari Bersama-sama kita bangun BOJONEGORO lebih baik.